Tuesday, January 31, 2012

[Kabar Penulis] Alberthiene Endah and....TRUE LOVE?

Oke, saya mencoba menghadirkan rubrik baru di blog sederhana ini. Kabar Penulis. Hmm...sebenarnya bisa saja rancu dengan rubrik Book News atau New Release, tapi Kabar Penulis juga mungkin akan diisi dengan kabar-kabar terbaru sang penulis kesayangan, tentu saja, kebanyakan akan diisi dengan kabar-kabar seputar novelis metropop dan karya-karya mereka.

Nah, di postingan pertama ini saya ingin berbagi kabar soal Alberthiene Endah. One of my favorite author. Karena mbak yang satu ini lah saya kepincut novel metropop. Karena dia lah, dalam banyak kesempatan saya berusaha memperkenalkan novel metropop kepada orang-orang yang belum tahu, mencibir, atau bahkan memandang sebelah mata saja.

Oke kabar terbaru dari beliau adalah....

source: official twitter Alberthiene Endah

Jadi mbak AE ini mengabari bahwa novel-novelnya yang sudah terbit dalam seri Lajang Kota akan diterbitkan ulang. Tentu saja, saya sudah punya semuanya, jadi mungkin saya akan melewatkannya. Bagi kalian yang belum berkesempatan membeli/membaca...gih ditungguin ya...



Nah, kabar lain yang membahagiakan bagi saya selaku pengagum karya-karya AE adalah yang di-tweet-nya berikut ini:


Nah, yang masih harus ditebak adalah, apakah True Love ini karya fiksi? Ataukah ini another autobiography? Oiya...because I am a fiction-addictive reader, jadi saya ngefans sama AE khusus di buku-buku fiksinya, saya belum pernah membaca satu karya AE yang berbentuk biografi...:malu.

So, I really hope that this True Love is another fiction.

3 comments:

  1. Selamat ya atas pembukaan perdana rubrik barunya~ *tepok tangan* *tebar confetti*

    Btw, ternyata generasi pertama metropop hasil tulisan mba AE ya? uda jarang ada di tokbuk sih jadi tak tahu~ :D

    ReplyDelete
  2. @Oky...serinya AE diberi label Lajang Kota sih dan belum menggunakan logo metropop, kayaknya dulu...tapi iya, sama Gramedia novel AE dikategorikan metropop juga...

    aku malah lupa, novel apa ya yang sudah menggunakan logo metropop pertama kalinya...ehmmm... *mikir*

    ReplyDelete
  3. novel AE berlogo metropo yg pertama kaya'nya yang Selebriti... #nyamber

    aku juga suka karya AE, dan juga sama nih belum baca sama sekali buku non fiksinya -_-" *ikutan malu*

    oia, tau g buku Ojek Cantik itu karya AE juga kan? tapi kok g ada kabarnya yak, katanya itu bersambung -_-" atau aku yg salah yak huhuhu

    ReplyDelete